• HOME
  • Berita
  • MAN 2 LANGKAT GELAR TURNAMEN FUTSAL TINGKAT SMP/MTS

MAN 2 LANGKAT GELAR TURNAMEN FUTSAL TINGKAT SMP/MTS

  • 03 Maret 2020

  • Posted by: Admin

  • Kategori: Berita

  • Upload: 4 tahun 1 bulan 2 minggu 5 hari 15 jam 49 menit yang lalu

  • View: 272

   Madrasah Aliyah Negeri 2 Langkat menggelar turnamen futsal “MAN 2 Langkat Futsal Championship” yang dilaksanakan pada tanggal 13–15 Maret 2020 di lapangan futsal MAN 2. Turnamen Ini merupakan perdana dilaksanakan sebagai wujud peran aktif MAN 2 untuk menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas sekaligus mengembangkan potensi yang dimiliki siswa-siswa dilingkungan Kabupaten Langkat khususnya dalam bidang olah raga.
  Dalam arahannya, kepala MAN 2 Langkat Edi Sahputra (03/03) mengajak untuk seluruh warga madrasah agar bersama-sama mensukseskan agenda kegiatan ini. “mari kita sampaikan informasi ini seluas luasnya kepada masyarakat bahwa kita akan menggelar turnamen bergengsi yang akan menyatukan generasi muda khususnya siswa-siswa tingkat SMP/Mts di madrasah kita ini.”

  Riza yang merupakan salah satu guru olahraga di MAN 2 Langkat mengatakan bahwa kita siap mensukseskan kegiatan ini dengan maksimal. Kita akan bersama sama memajukan bidang olahraga.

Pendaftaran dibuka mulai tanggal 1–12 Maret 2020. Dan dilanjutkan dengan technical meeting pada hari kamis, 12 Maret 2020 pukul 14.30 di MAN 2 Langkat.
Adapun persyaratan mengikuti turnamen ini yaitu :
1. Kontribusi peserta Rp. 150.000,00/tim
2. Pemain merupakan siswa aktif dalam 1 sekolah
3. Pas foto 3×4, 1 lembar
4. Surat rekomendasi kepala sekolah, kartu pelajar serta foto copy raport
5. Mengisi formulir pendaftaran
6. Seluruh administrasi diselesaikan sebelum technical meeting
Dalam turnamen ini panitia menyediakan hadiah yang akan diperebutkan oleh seluruh tim peserta yaitu:
1. Juara 1 : trophy + piagam + uang pembinaan
2. Juara 2 : trophy + piagam + uang pembinaan
3. Juara 3 : trophy + piagam + uang pembinaan
4. Best player : trophy + piagam
5. Top skor: trophy + piagam

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Narahubung Fikri, HP 081396422653 dan Ivan lubis HP 085360408543