• HOME
  • Berita
  • CITA- CITA MANDALA HANYA AKAN TERCAPAI DENGAN SINERGI DAN KERJASAMA

CITA- CITA MANDALA HANYA AKAN TERCAPAI DENGAN SINERGI DAN KERJASAMA

  • 21 Januari 2020

  • Posted by: Admin

  • Kategori: Berita

  • Upload: 4 tahun 2 bulan 1 minggu 2 hari 19 jam 40 menit yang lalu

  • View: 146

Keberhasilan MAN 2 Langkat untuk mencapai cita-cita besarnya tidak mungkin dapat terwujud jika semua pihak tidak bekerja kerasa serta mendukung setiap program yang telah kita canangkan bersama. Setiap program yang telah menjadi rencana kerja kita wajib untuk kita dukung dan kita laksanakan sekuat tenaga kita.

Optimisme tentu saja sangat kita butuhkan untuk mencapai semua itu. Saya berharap kita semua, baik unsur guru, pegawai serta para siswa , para orang tua siswa dan bahkan para alumni dapat bersama-sama dan bekerja sama melakukan hal terbaik yang dia dapat lakukan untuk kebaikan MAN 2 Langkat", demikian potongan arahan yang disampaikan oleh kepala MAN 2 Langkat, Edi Sahputra, S.PdI, MM dalam arahan pada kesempatan apel , Jum’at (26/07) di MAN 2 Langkat.

"Semester awal keberadaan saya memimpin MAN 2 Langkat, saya  fokuskan pada pembenahan fisik madrasah. Alhamdulillah sudah ada perubahan signifikan yang kita buat. Pembuatan panggung, pembuatan lapangan , penggantian tiang bendera serta renovasi terhadap pagar sekolah merupakan perubahan signifikan yang kita laksanakan dengan menggunakan anggaran Negara. Sementara itu kita juga menggalang kekuatan dari Gerakan Seribu Itu Indah sehingga kita telah berhasil membangun sebuah miniatur taman di bagian depan madrasah serta panggung joglo yang kita jadikan sebagai tempat istrirahat serta tempat siswa untuk belajar maupun menghafal al qur’an di bagian dalam madrasah ini. Taman tersebut kita namai Taman Tahfiz Mandala. Sementara pada semester kedua, saya telah merencanakan untuk mulai membenahi kualitas madrasah ini. Peningkatan kualitas guru dan tenaga kependidikan merupakan konser utama saya. Pemerataan kesempatan untuk mendapatkan pengalaman kita berikan kepada setiap guru. MGMP yang baru kita laksanakan merupakan sebuah upaya yang kita lakukan untuk meningkatkan serta menyamakan kemampuan para guru. Selain itu kita juga mendorong para guru untuk mengikuti kegiatan lain yang berpotensi untuk meningkatkan kemampuan guru tersebut dibidangnya", katanya.

Terkait dengan pembiayaan untuk kegiatan peningkatan potensi guru tersebut secara diplomasi Edi menyampaikan bahwa tidak ada kewajiban madrasah untuk memfasilitasi pembiayaan guru yang mengikuti kegiatan pengembangan diri. "Kegiatan pengembangan diiri merupakan kewajiban setiap guru untuk meningkatkan kemampuannya. Namun pihak madrasah akan berusaha untuk memberikan bantuan yang memungkinkan. Kita berharap pengembangan diri yang dilakukan oleh setiap guru akan berimbas positif bagi kemajuan madrasah ini. MAN 2 Langkat dianggap berhasil dan  maju jika kita bisa menghasilkan siswa yang berkualitas. Siswa yang berkualitas hanya bisa dihasilkan oleh guru yang berkualitas. Oleh sebab itu saya berharap seluruh elemen di MAN 2 Langkat  termasuk para komite dan para alumninya dapat saling bahu-membahu  dan bekerja sama untuk menciptakan MAN 2 yang maju, MAN 2 Hebat, MAN 2 Bermartabat.” kata Edi menutup keterangannya. {mn}